Ayo Percaya Diri, Jangan Minder


Menjadi percaya diri adalah keinginan semua orang. Percaya diri ini berhubungan dengan kemampuan seseorang untuk berani tampil memperlihatkan potensinya kepada orang lain. Orang yang percaya diri akan selalu bisa tampil dalam kondisi apapun, sehingga ia akan mampu mempotensikan diri dan terlihat sempurna.

Bagi saya menjadi percaya diri tidaklah mudah. Ada kalanya kepercayaan diri seseorang itu memang hal yang bersifat bawaan. Namun berdasarkan pengalaman hidup saya, kepercayaan diri tidak bisa dengan instan dimunculkan begitu saja. Perlu dilatih, dibangun dengan proses yang panjang untuk menjadi orang yang percaya diri.

Sebenarnya percaya diri itu adalah hal yang sangat mendukung pencapaian sebuah keinginan seseorang. Tidak jarang orang yang gagal dalam suatu hal disebabkan oleh krisis kepercayaan diri. Kerap kali tidak percaya diri muncul karena ada perasaan khawatir dan takut akan penilaian seseorang terhadap dirinya.

Sedangkan minder itu sendiri dapat menghilangkan 50% potensi yang ada dalam diri seseorang. Ini dapat saya lihat pada pengalaman hidup yang saya rasakan. Dulu, saat saya masih duduk di bangku sekolah jarang sekali saya mendapatkan prestasi baik itu akademik maupun non akademik. Itu sudah pasti disebabkan karena ketidak-percayaan diri saya saat itu. Minder.

Keminderan itu muncul dalam diri saya karena banyak hal. Salah satunya mungkin karena kondisi ekonomi orang tua yang bisa dibilang lemah, saat itu. Sehingga saya sering membandingkan kehidupan ekonomi orang tua saya dengan kehidupan ekonomi orang tua teman saya. Itulah yang membuat saya minder.

Namun seiring dengan berjalannya waktu, kedewasaan berfikir saya pun tumbuh. Sehingga sekarang pun saya sudah memahami kondisi kehidupan saya. Banyak hal yang dapat saya jadikan sebagai motivasi sehingga saya menjadi percaya diri. Harapannya dengan modal percaya diri yang saya miliki, saya dapat menjemput prestasi di hari yang akan datang. Bismillaah.

Maka saya sering mengutip sebuah frasa, "Kamu bukanlah keadaanmu sekarang. Kita dilahirkan dengan potensi diri yang sangat banyak dan kepantasan yang sama sebagai sesama manusia. Ketika kamu sedang berada dalam keadaan yang sulit, yang membuat dirimu merasa tidak pantas, ingatlah bahwa keadaan tidak menentukan siapa dirimu. Kegagalan dan peristiwa hidup buruk lainnya tidak semerta-merta menentukan siapa dirimu sejatinya".

Jadi mulai sekarang ayo percaya diri dan hilangkan minder. Perlihatkan potensimu. Apapun itu. Yakinlah bahwa kamu memiliki potensi. Dan Potensi yang kamu miliki tidak harus sama dengan yang dimiliki orang lain.

Posting Komentar

0 Komentar